Proyek Air Bersih Desa Guci Diduga Terbengkalai: Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Dipertanyakan!

LAMONGAN, Panturapos.com – Proyek pembangunan Pamsimas Sarana Air Bersih (SAB) di Desa Guci, Kecamatan Karanggeneng, Kabupaten Lamongan, yang didanai dari dana desa Tahap 2 Tahun 2024, kini menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat (05/11/24).

Ketersediaan air bersih yang diidam-idamkan warga Kampung untuk memenuhi kebutuhan air bersih di lingkungan akhirnya kandas ditengah jalan karena dibiarkan terbengkalai oleh Pemerintah Desa Guci.

Salah satu sumber yang tidak mau di sebutkan namanya mengatakan bahwa pembangunan sarana air bersih ditinggal oleh pelaksana bangunan. “Proyek sarana air bersih tanpa papan informasi yang ada di area persawahan ditinggal oleh pihak pelaksana bangunan padahal kegiatannya belum dirampungkan sehingga jadi bahan pembicaraan di masyarakat,” ujar Narasumber.

Narasumber menambahkan bahwa pekerjaan pembangunan Pamsimas sarana air bersih (SAB) tersebut, menurut informasi itu, didanai dari dana Desa Tahap 2 tahun 2024. “Saya heran di Desa Guci, Dana untuk Pamsimas sarana air bersih (SAB) sudah diserap oleh pihak Pemerintah Desa Guci, tetapi pembangunan tidak diselesaikan bahkan lebih heran lagi, Dana Desa tahap 2 tahun 2024 hingga sekarang belum ada kegiatan sama sekali, entah apa sebabnya,” jelasnya.

Hal itu dibenarkan oleh warga lainnya Desa Guci, Kecamatan Karanggeneng, saat dikonfirmasi awak media di tempat lokasi. “Proyek Pamsimas sarana air bersih (SAB) di Desa Guci itu memang benar hingga sekarang terbengkalai, yang didanai dari dana desa tahap 2 tahun 2024. Dengan anggaran Rp 150 Juta yang dilaksanakan secara langsung oleh Kepala Desa bahkan salah satu pranata yang ditunjuk sebagai Timlak tidak di libatkan dalam pengerjaan,” jelas Warga.

Lebih lanjut, Warga menuturkan bahwa soal pembangunan Pamsimas (SAB) sarana air bersih tersebut sebenarnya sebagai warga Guci, mempertanyakan kenapa tidak di selesaikan pembangunan Pamsimas (SAB) sarana air bersih tersebut. [Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *