BALIKPAPAN, Panturapos.com – Kamis malam (14/2), seorang pria paruh baya ditemukan meninggal di kamar indekosnya di Kelurahan Klandasan, Balikpapan. Pria tersebut diketahui berinisial SR (50), seorang perantau asal Lamongan, Jawa Timur.
Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, mengungkapkan bahwa korban diduga meninggal karena sakit. “Diduga sakit, saat ini jasad di RS Bhayangkara Polda Kaltim,” ujarnya pada Jumat (14/2).
Informasi yang dihimpun menyebutkan bahwa korban sudah beberapa hari tidak terlihat keluar rumah.
Warga sekitar mulai curiga setelah mencium bau tidak sedap dari salah satu kamar kos. “Warga curiga, sumber aroma tak sedap berasal dari kamar korban. Setelah dicek, korban dipanggil tidak ada jawaban,” jelas Ipda Sangidun.
Mendapat laporan dari warga, pihak kepolisian segera mendatangi lokasi untuk melakukan pengecekan. Di lokasi, korban ditemukan dalam kondisi tidak mengenakan baju dan hanya berselimut. Penyidik saat ini masih menggali informasi dari warga setempat dan menunggu hasil pemeriksaan dari tim dokter.
“Hingga saat ini, belum ditemukan tanda-tanda kekerasan atau yang mengarah pada tindak pidana. Namun, penyidik masih menunggu hasil visum dari rumah sakit,” tambah Ipda Sangidun. [Adit]